Ulangan Harian 2 Matematika

Sahabat guru, kompetensi dasar pembelajaran Matematika Kelas V pada semester 1 ini cukup banyak. Guru dituntut untuk menyampaikan semua materi dalam waktu yang telah ditentukan. Terkadang,ada beberapa siswa yang belum paham benar terhadap suatu materi tetapi karena keterbatasan waktu maka guru harus beranjak ke materi berikutnya agar seluruh target kompetensi dasar tersampaikan. 
Sebagai guru, saya juga kasihan kepada anak-anak yang masih belum paham tetapi harus dibawa ke materi berikutnya. Jika ada waktu untuk pengayaan, maka saya berikan waktu dan perhatian khusus kepada anak-anak yang belum paham itu dan memberikan soal-soal dengan level yang lebih tinggi kepada anak-anak yang memang sudah mahir.

Saya telah menyelesaikan 3 kompetensi dasar setelah ulangan harian 1, yaitu tentang operasi hitung bilangan bulat, perpangkatan,menarik akar,dan penyelesaian masalah yang berkaitan dengan FPB,KPK, serta operasi hitung bilangan. Saya telah menyusun soal evaluasi tertulisnya dan akan saya ujikan besok.
Untuk melihat soal ulangan harian 2 yang telah saya susun,silakan klik DI SINI.

No comments:

Post a Comment