Kini tiba saatnya ibu guru meminta kami menulis percakapan.
Seni Mengobrol di Depan Kelas
Mari Berdiskusi tentang Sistem Perdaran Darah pada Manusia
Kemarin,ibu guru sudah menjelaskan kepada kami tentang sistem peredaran darah pada manusia menggunakan tayangan LCD. Kami menyimak dan bertanya serta menanggapi penjelasan ibu guru. Setelah itu, ibu guru meminta kami untuk berperan menjadi darah dan berjalan mengikuti bagan sistem peredaran darah pada manusia yang digambarkan pada lantai menggunakan spidol white board.
Untuk meningkatkan pemahaman kami tentang sistem peredaran darah pada manusia, tadi ibu guru meminta kami untuk berdiskusi dalam kelompok. Ibu guru menyajikan lembar diskusi seperti ini :
Suatu Sore di Indrayanti
Inilah sepotong pemandangan persahabatan karang dan ombak pada suatu sore di Indrayanti.
Matahari mulai condong ke barat, karang dan ombak terasa dingin di pijakan kaki. Keramahan Indrayanti membuat siapa pun yang telah menapakkan kaki merasa enggan untuk beranjak dari sana.
Pantai selalu memberikan kesan,meninggalkan cerita suka dan duka, memberi kenangan yang mungkin tak pupus dalam ingatan.
Matahari mulai condong ke barat, karang dan ombak terasa dingin di pijakan kaki. Keramahan Indrayanti membuat siapa pun yang telah menapakkan kaki merasa enggan untuk beranjak dari sana.
Pantai selalu memberikan kesan,meninggalkan cerita suka dan duka, memberi kenangan yang mungkin tak pupus dalam ingatan.
Prestasi Pertamaku
Ini prestasi pertamaku di sekolah. Beberapa bulan yang lalu aku mengikuti lomba tilawah. Tilawah itu membaca Al Quran dengan lagu dan suara yang indah. Aku mengikuti lomba itu di kecamatan. Dari semua peserta,hanya aku yang paling kecil. Umurku baru 7 tahun,aku duduk di kelas 2,namaku Sofia.
Semula aku takut maju di depan dewan juri dan para penonton,tetapi aku memberanikan diri karena aku sudah berlatih dengan kakakku. Setelah beberapa hari,ada pengumuman kejuaraan yang menyatakan bahwa aku juara 2 tingkat kecamatan. Aku bangga,pada saat upacara bendera aku menerima piala di depan teman-teman dan guruku. Semua bertepuk tangan,aku sungguh bangga bisa mengharumkan nama sekolahku.
Saat Aku Berbalas Pantun
Semula aku tak mengerti,apa itu pantun. Kupikir pantun adalah sejenis makanan. Aku sering mendengar percakapan orang tua di desaku, mereka sering menggunakan bahasa Jawa Krama "pantun"untuk padi.
Pada saat ibu guru mengatakan "pantun", aku masih berpikir kalau pantun itu makanan yang enak. Ternyata bukan, kami belajar dari ibu guru bahwa pantun adalah sejenis puisi lama, yang terdiri dari 4 baris setiap bait,bersajak a b a b, dan mempunyai suku kata 8-12 dalam setiap barisnya.Kutitipkan Cinta
Pada angin pagi yang menyampaikan
kutitipkan cinta.
agar terhirup semerbak bunga yang kujaga
pada paruh perjalanan
pencarian yang tiada putus.
Mungkin ada sebentuk cinta di dedaunan
tersingkap hangat mentari pagi
meretaskan embun penghapus dahaga.
Pada debu di perjalanan
kutitipkan cinta
agar mungkin menerpa wajahmu
kutitipkan cinta pada jarak di antara kita
agar menjadi jalan.
kutitipkan cinta,pada malam sepi
agar menyimpan rahasianya
dalam senyap yang menyampaikan ke mimpi-mimpi.
kutitipkan cinta.
agar terhirup semerbak bunga yang kujaga
pada paruh perjalanan
pencarian yang tiada putus.
Mungkin ada sebentuk cinta di dedaunan
tersingkap hangat mentari pagi
meretaskan embun penghapus dahaga.
Pada debu di perjalanan
kutitipkan cinta
agar mungkin menerpa wajahmu
kutitipkan cinta pada jarak di antara kita
agar menjadi jalan.
kutitipkan cinta,pada malam sepi
agar menyimpan rahasianya
dalam senyap yang menyampaikan ke mimpi-mimpi.
Meningkatkan Pemahaman Siswa tentang Sistem Peredaran Darah dengan Metode "Berjalan"
Sistem peredaran darah pada manusia merupakan sesuatu yang cukup rumit dipelajari anak seusia SD. Pada saat saya menjelaskan menggunakan LCD,siswa memperhatikan dengan baik. Tetapi setelah saya selesai menjelaskan dan melontarkan pertanyaan, beberapa siswa masih bingung tentang bagian-bagian jantung dan alur sistem peredaran darah pada manusia. Saya lalu membuat inisiatif agar anak "learning by doing", saya ingin mereka belajar sambil melakukannya sendiri dengan metode "Berjalan".
Mengajarkan Operasi Hitung Bilangan Bulat dengan Metode Lompat Katak
Ada banyak cara yang dilakukan guru untuk mengajarkan operasi hitung bilangan bulat. Mulai dari yang sederhana sampai yang kompleks. Mulai tanpa peraga sampai dengan menggunakan peraga yang beraneka macam.
Pada postingan kali ini,saya ingin berbagi kepada anda bagaimana mengajarkan operasi hitung bilangan bulat pada siswa kelas 5. Saya menamakannya metode lompat katak. Metode ini sangat sederhana,bisa dilakukan oleh guru maupun orang tua di rumah.Bahkan anak-anak dapat menjadikannya permainan yang menyenangkan.
Kini Aku Dapat Membedakan Jenis-Jenis Katrol
Dulu aku kesulitan memahami perbedaan katrol tetap,katrol ganda,dan blok katrol. Aku hanya menyimak penjelasan ibu guru di kelas tentang katrol sebagi salah satu bentuk pesawat sederhana. Waktu berkunjung ke sebuah museum, aku melihat bentuk-bentuk katrol. Aku mendekatinya, lalu mencoba bermain dan memperagakannya. Kini aku tahu bedanya katrol tetap,katrol ganda,dan blok katrol.
Ternyata, bermain itu bisa membantu untuk belajar. Tak hanya di kelas, di luar ruangan pun aku dapat belajar dengan menyenangkan.
Ternyata, bermain itu bisa membantu untuk belajar. Tak hanya di kelas, di luar ruangan pun aku dapat belajar dengan menyenangkan.
Coco Grape Melon Soup
Membuat sup buah sendiri adalah hal yang biasa saya lakukan di sela kesibukan dan pelepas penat di sore atau malam hari. Mudah saja membuat sup buah,dengan menggunakan buah-buahan seadanya, ditambah sirup,susu,serta es batu,maka jadilah sup buah seperti yang dijual di kedai-kedai minuman atau restoran.
Sore ini saya mencoba bereksperimen menyatukan bahan-bahan yang saya temukan di kulkas. Antara lain : melon,kelapa muda, dan anggur merah.
Saat Aku Membaca Puisi
Ini bukan pertama kalinya aku maju di depan ibu guru dan teman-teman di kelasku. Aku sudah sering tampil, memperagakan dialog,berbalas pantun,menyampaikan hasil diskusi,dan mengerjakan soal di papan tulis.
Kali ini aku membaca puisi. Aku tak begitu paham,apa itu puisi. Tapi aku belajar tentang puisi dan bagaimana membacanya,lalu aku sedikit mengerti.
Setiap ada tawaran untuk maju, hanya 1 atau 2 anak yang berani mengacungkan jarinya.
Pada saat pementasan puisi ini, Ibu guru bersama kami menyanyikan lagu 'Hai Beca'.
Ibu,Hari Ini Aku Membawa Bekal
Ketika istirahat ke dua tadi,saya melihat anak-anak membuka bekal yang dibawa dari rumah. Saya merasa senang melihat mereka makan bersama. Pada hari Kamis, sekolah kami pulang lebih sore karena ada kegiatan anak beriman.
Dengan membawa bekal, anak-anak jelas menyantap makanan yang sehat dari masakan ibu mereka. Beraneka sayur dan lauk mereka bawa, lahap sekali mereka makan bersama siang tadi. Saya telah menyampaikan materi makanan sehat pada pembelajaran IPA pertemuan yang lalu, saya berharap mereka sungguh-sungguh memahami pentingnya makanan sehat sehingga mereka lebih suka untuk membawa bekal dari rumah.
Kebun Buah Naga
Pemandangan di atas adalah kehijauan taman buah naga yang ada di taman Reptil Purbalingga. Wahana tersebut cocok untuk mengenalkan kepada anak tentang tanaman buah naga. Selain menjelaskan jenis pohonnya, kita dapat menjelaskan kepada anak tentang manfaat buah naga,dan kandungan vitamin yang ada di dalamnya. Pada saat berkunjung ke sana, buah naga memang belum berbuah. Kita dapat mengambil waktu berkunjung pada saat musim berbuah. Bagi anda yang tinggal tidak jauh dari Purworejo,anda bisa mengunjungi Pantai Glagah atau Jatimalang untuk melihat kebun buah naga yang serupa dengan kebun di atas.
Lomba Menyusun Menu Makan Siang Tradisional
Ini adalah susunan menu makan siang tradisional seharga Rp 25.000,00 yang kami sajikan pada waktu lomba menyusun menu makan siang tradisional dalam rangka lomba Hari Kartini beberapa bulan lalu. Kami menyajikan nasi,sayur asem,ikan bandeng,sambal terasi,tempe goreng,buah pisang,dan minuman air putih dari kendi. Wadah yang kami gunakan menggunakan janur yang dianyam dengan keunikan tersendiri.
Lomba semacam ini sungguh melatih kreativitas ibu-ibu untuk menyajikan menu, dengan mempertimbangkan kandungan gizi dalam masakan.
Menu makanan yang disajikan ini dibuat untuk empat orang.
Sepotong Pagi di Baturaden
Masih kuingat sepotong pagi di Baturaden. Kala sang surya tak menampakkan diri di sana. Hanya pemandangan abu-abu seperti kabut yang mulai terasa dingin di kulit.
Masih kuingat, saat kami beramai-ramai mendaki jalan dari lereng ke bukit untuk mencapai Baturaden.
Sesampainya di sana, pemandangan alam sungguh indah. Kusempatkan bermain sepeda,mengitari taman dan menikmati kehijauan.
Lalu kutuju tempat ini, sungai dan air terjun kecil yang sangat akrab. Bermain dengan pagi,menyapa siapa yang datang, meski tak saling mengenal.
Kusandarkan bahuku pada bebatuan dan kutapakkan kakiku pada jernih air di samping kalian,sungai dan air terjun yang damai. Masih kuingat semuanya, saat menyenangkan melompati batu-batu dan gemericik air, melepas penat,menghanyutkan semua beban.
Masih terasa di lidahku, sate kelinci yang pertama kunikmati di sana. Penjual jagung bakar,kopi panas, semua menu yang dijual cocok dengan suasana yang dingin. Baturaden suatu hari lagi,masih kurindukan kesejukannya.
Ulangan Harian 2 Matematika
Sahabat guru, kompetensi dasar pembelajaran Matematika Kelas V pada semester 1 ini cukup banyak. Guru dituntut untuk menyampaikan semua materi dalam waktu yang telah ditentukan. Terkadang,ada beberapa siswa yang belum paham benar terhadap suatu materi tetapi karena keterbatasan waktu maka guru harus beranjak ke materi berikutnya agar seluruh target kompetensi dasar tersampaikan.
Sebagai guru, saya juga kasihan kepada anak-anak yang masih belum paham tetapi harus dibawa ke materi berikutnya. Jika ada waktu untuk pengayaan, maka saya berikan waktu dan perhatian khusus kepada anak-anak yang belum paham itu dan memberikan soal-soal dengan level yang lebih tinggi kepada anak-anak yang memang sudah mahir.
Soal Ulangan Harian 1 PKN Kelas V
Pembelajaran PKN pada awal kelas V membahas tentang Cara Menjaga Keutuhan NKRI .
Pada pertemuan yang lalu,saya telah mengajak anak-anak untuk mempelajari tentang NKRI,mengenai letaknya,batas-batasnya,dan keanekaragaman yang berada di dalamnya. Saya juga menugaskan mereka untuk berdiskusi tentang cara menjaga keutuhan NKRI dan menampilkan hasil diskusi di depan kelas.Hasil Kunjungan ke Perpustakaan Sekolah
Beberapa hari yang lalu,saya meminta anak-anak melakukan kunjungan ke perpustakaan sekolah. Mereka telah menuliskan hasil kunjungnnya dalam format yang dikerjakan dalam kelompok. Dari hasil kunjungan itu,anak-anak mendapat banyak informasi yang mereka tuangkan dalam bentuk laporan. Berikut ini saya sajikan hasil kunjungan siswa saya ke perpustakaan sekolah :
Laporan Kunjungan ke Perpustakaan Lintang SDN Rejosari
Dengan membuat laporan kunjungan tersebut,saya berharap anak-anak dapat memperoleh informasi dari obyek yang dikunjungi, melatih keberanian dan rasa percaya diri,serta menambah wawasan.
Laporan Kunjungan ke Perpustakaan Lintang SDN Rejosari
Dengan membuat laporan kunjungan tersebut,saya berharap anak-anak dapat memperoleh informasi dari obyek yang dikunjungi, melatih keberanian dan rasa percaya diri,serta menambah wawasan.
Werkudhara
Menulis aksara Jawa secara umum lebih mudah daripada membacanya. Rata-rata siswa saya sudah terampil untuk menulis aksara Jawa dengan menggunakan sandhangan seperti layar,suku,cecak,wulu,pepet,dsb.
Tadi,saya mengambil inisiatif untuk memberi tugas kepada mereka membaca aksara Jawa dengan cara menuliskan latinnya terlebih dahulu. Saya membagi lembar berisi sebuah bacaan yang bertuliskan aksara Jawa untuk dikerjakan secara berpasangan dengan teman sebangku. Dalam kerja pasangan tersebut siswa terdorong untuk saling membantu dan melengkapi dalam mengartikan tulisan Jawa menjadi latin.
Setelah jadi,saya minta anak-anak itu membacakan hasil tulisannya di depan kelas. Hasilnya menakjubkan,ternyata semua anak itu bisa dan dapat memahami isi dari bacaan yang berjudul 'Werkudhara' tersebut.
Berikut ini adalah link untuk melihat hasil tulisan siswa saya :
Werkudhara Kelompok 1
Werkudhara Kelompok 2
Sepotong Pemandangan di Taman Reptil
Gambar di atas saya ambil dengan bidikan kamera saku sewaktu berkunjung ke Taman Reptil,Purbalingga. Saya sangat suka dengan pemandangan semacam ini. Sebuah kolam, jembatan kecil, dan pepohonan yang tertata rapi. Cocok sekali untuk refreshing dan melepaskan penat setelah bekerja dalam hari-hari yang padat.
Taman di atas juga pas untuk anak-anak, memungkinkan mereka bermain, berlari,dan mengenal nama-nama pohon serta bunga yang ada di sekitar taman. Bermain di taman memberikan kebahagiaan,kebugaran,dan menghilangkan kejenuhan. Cobalah sekali waktu di sela waktu kerja anda yang padat untuk berkunjung ke taman Reptil.
Pandhawa
Pandhawa iku cacahe ana lima,mula terus kaprah diarani Pandhawa lima. Puntadewa ya Yudhistira minangka pembarepe. Watake ambeg darma lan nrima ing pandum,adoh saka hawa kamurkan. Sing nomer loro arane Werkudara ya Bima Sena.Pawakane gedhe dhuwur lan gagah prakosa. Sing nomer telu jenenge Raden Janaka ya Raden Arjuna kang kondhang baguse,prigel lan trampil manah minangka panengahe Pandhawa. Dene Nakula lan Sadewa mujudake satriya kembar kang dadi wuragile. Pandhawa lima mujudake satriya kang duweni watak utama,ambeg darma,lan luhur bebudine. Wiwit cilik mula wis katon luhuring budi.Pandhawa lima seneng welas marang wong cilik lan seneng tetulung marang wong kang nandhang sengsara.
Sumber : Remen Basa Jawi V
Soal Ulangan Harian 1 IPS Kelas V
Mengadakan ulangan harian merupakan program yang dilakukan guru untuk mengukur sejauh mana materi yang disampaikannya dapat diterima oleh siswa. Ulangan tersebut dapat dilakukan secara lisan maupun tertulis. Setelah menyampaikan 2 kompetensi dasar pada mata pelajaran IPS, saya merencanakan untuk mengadakan ulangan. Kompetensi dasar tersebut mencakup materi Peninggalan Sejarah Hindu,Budha,dan Islam beserta tokoh-tokohnya.
Soal yang saya siapkan berupa 15 pilihan ganda, 10 isian singkat, dan 5 uraian. Anda dapat melihat bentuk soal tersebut pada link di bawah ini :
Soal Ulangan Harian I IPS Kelas V : Klik Di Sini
Soal yang saya siapkan berupa 15 pilihan ganda, 10 isian singkat, dan 5 uraian. Anda dapat melihat bentuk soal tersebut pada link di bawah ini :
Soal Ulangan Harian I IPS Kelas V : Klik Di Sini
Media Peta Tempel Untuk Meningkatkan Pemahaman Siswa Tentang Pembagian Wilayah di Indonesia
Gambar di samping adalah peta tempel yang telah disusun oleh anak-anak.
Kemarin,kami mendapatkan peta tersebut melalui seorang penjual yang datang ke sekolah. Bagian-bagian peta yang berwarna merah muda,oranye,dan hijau itu semula menyatu pada warna yang sama. Bagian berwarna merah muda menunjukkan Indonesia barat,yang oranye menunjukkan Indonesia tengah,sedangkan yang hijau menunjukkan Indonesia timur .
Setiap bagian tersebut terbuat dari gabus,dan siswa bertugas untuk mengguntingnya lalu menempelkannya pada gambar peta yang telah tersedia dengan dasar berwarna putih.
Selain menunjukkan pembagian wilayah provinsi di Indonesia, peta tersebut juga menunjukkan pembagian waktu Indonesia barat,tengah,dan timur. Setelah jadi hasil tempelan dari siswa,saya pajang hasilnya di kelas. Saya mengharapkan dengan media peta tempel itu siswa dapat memahami pembagian wilayah provinsi di Indonesia dan pembagian waktunya dengan lebih mudah.
Ikan Tombol Masak Tomat Cabai Hijau
Saya tidak tahu nama persisnya apa,tapi pedagang ikan di dekat pantai Jatimalang menamakannya ikan tombol.
Kali ini saya ingin berbagi resep ikan tombol masak tomat cabai hijau.
Bahan :
Kali ini saya ingin berbagi resep ikan tombol masak tomat cabai hijau.
Bahan :
- 1 kilogram ikan tombol,goreng tanpa bumbu
- 200 gram cabai hijau
- 2 buah tomat
- 3 siung bawang putih
- 5 siung bawang merah
- 1 sendok makan garam
- 50 gram gula jawa,sisir halus
- 4 sendok makan minyak goreng
- 100 ml air
Contoh Format Program Bimbingan dan Penyuluhan
Tugas seorang guru tak hanya mengajar tetapi juga mendidik. Mendidik bagi seorang guru mencakup pemberian bimbingan dan penyuluhan.
Bukti fisik bimbingan dan penyuluhan tersebut dituangkan dalam buku bimbingan dan penyuluhan.
Sebelum melakukan bimbingan, kita harus mempunyai program untuk memudahkan dalam menentukan jenis,waktu,dan sasaran bimbingan serta penyuluhan. Berikut ini saya sajikan contoh format program bimbingan dan penyuluhan yang dapat anda lihat di sini .
Program bimbingan ini termasuk salah satu instrumen yang ditanyakan pada saat pengajuan usul penilaian angka kredit. Saat supervisi, pengawas akan melihat kelengkapan administrasi termasuk program bimbingan dan penyuluhan.
Siswaku Membaca Puisi 'Pengemis Tua'
Membaca puisi pada hakikatnya menerjemahkan puisi ke dalam ekspresi lisan dan anggota badan dengan penghayatan dan intonasi tertentu.
Kemarin saya telah mengajak anak-anak untuk berlatih membaca puisi 'Pengemis Tua'
'Pengemis tua
Pakaiannya compang-camping
Badannya kurus kering....'
Begitulah potongan puisi yang dibaca oleh anak-anak . Mereka berlatih membacanya di depan kelas. Suasana latihan kemarin cukup lucu, karena setiap anak menampilkan keunikan gayanya saat tampil di depan kelas.
Kemarin saya telah mengajak anak-anak untuk berlatih membaca puisi 'Pengemis Tua'
'Pengemis tua
Pakaiannya compang-camping
Badannya kurus kering....'
Begitulah potongan puisi yang dibaca oleh anak-anak . Mereka berlatih membacanya di depan kelas. Suasana latihan kemarin cukup lucu, karena setiap anak menampilkan keunikan gayanya saat tampil di depan kelas.
Cara Cek Status Pengajuan NISN
Sahabat guru, sudahkah anda mengecek status pengajuan NISN sekolah anda?
Jika belum,anda dapat mengikuti langkah-langkah berikut untuk mengetahui status NISN sekolah anda :
- Ketik alamat refpd.data.kemdikbud.go.id atau klik di sini
- Anda akan melihat tampilan seperti gambar di atas
- Selanjutnya,arahkan kursor pada bagian pojok kanan atas
- Akan muncul tampilan seperti pada gambar di bawah ini.Ketik NPSN Sekolah anda tepat pada kotak pencarian by NPSN
- Jika sudah ketik NPSN, tekan enter dan anda akan menemukan halaman yang memuat daftar pengajuan NISN Sekolah anda. Selamat mencoba !
Membuat Batik dengan Teknik Ikat Celup
Pada postingan sebelumnya,saya telah berbagi tentang pembuatan batik tulis menggunakan canting dan malam. Pada kesempatan kali ini saya ingin memposting tentang cara membuat batik dengan teknik ikat celup. Dulu saya dan teman-teman sewaktu kuliah pernah mempraktekkannya pada mata kuliah pembelajaran berbasis masyarakat. Kami mengadakan praktek di desa Dewi Kecamatan Bayan,Purworejo.
Bahan yang perlu disiapkan antara lain :
Bahan yang perlu disiapkan antara lain :
- Kain mori berukuran 1 x 1 meter
- Pewarna kain
- Batu,,tutup gelas,atau tutup panci
- Air,ember,kayu pengaduk
- Beberapa karet gelang atau tali
Belajar Membatik
Hari ini,pada pertemuan KKG Gugus Hasanudin, kegiatan diisi dengan membatik. Saya senang mendapatkan pengalaman baru membatik bersama teman-teman dalam kelompok SD.
Pengertian batik kata narasumber adalah rambating titik (titik-titik yang merambat) sehingga membentuk garis dengan bentuk-bentuk tertentu.
Sebelum mulai membatik, kami mendapat sepotong kain mori dengan lebar 50 X 50 cm.
Langkah pertama adalah menggambar pola di atas kain mori. Kami bekerja sama dalam kelompok untuk menggambar pola dengan menggunakan pensil. Pola dapat ditentukan sendiri sesuai dengan imajinasi dan keinginan kami.
Sayur Bobor Bayam Wortel
Bagi masyarakat Jawa,sayur bobor mungkin sudah tidak asing lagi. Paduan santan dengan sayuran segar ini cocok disajikan untuk makan siang terutama pada saat cuaca panas. Sayur bobor cocok disajikan dengan sambal trasi dan ikan asin atau tempe goreng. Kandungan vitamin pada sayur-sayuran membuat kita tak ragu untuk memilih sayur bobor sebagai menu sehat keluarga.
Berikut ini,saya ingin menyajikan cara membuat sayur bobor secara praktis dan mudah.
Berikut ini,saya ingin menyajikan cara membuat sayur bobor secara praktis dan mudah.
Telur Bumbu Balado
Telur dapat dimasak beraneka macam masakan yang lezat untuk lauk makan. Didadar atau dibuat omelet,telur mata sapi, telur pindang,bumbu balado,dsb. Berikut ini saya ingin menyajikan resep telur bumbu balado ala saya.
Bahan yang diperlukan :
Bahan yang diperlukan :
- 10 butir telur rebus,kupas lalu buat garis-garis pada pemukaannya,goreng sebentar
- 150 gram cabai merah besar
- 2 buah tomat
- 2 siung bawang putih
- 3 siung bawang merah
- 1 sendok teh garam
- 1 sendok makan gula
- Minyak untuk menggoreng bumbu
Hasil Diskusi Siswa Kelas V SDN Rejosari
Saat siswa berdiskusi,pada hakikatnya mereka sedang membangun kepercayaan diri dan keberanian untuk berinteraksi dengan orang lain. Diskusi kelompok yang telah saya rancang untuk pembelajaran IPS materi pokok kerajaan Hindu,Budha,dan Islam, terbukti efektif untuk membantu mereka memahami materi yang cukup luas tersebut.
Setelah siswa berdiskusi,saya minta mereka presentasi. Lalu lembar hasil diskusi mereka saya nilai dan saya pajang di kelas.
Soal Ulangan Harian IPA Kelas V
Mempelajari sistem pernapasan dan pencernaan pada manusia pada hakikatnya seperti mempelajari bagian tubuh kita sendiri.
Bagi anak-anak, materi tersebut merupakan hal yang baru dipelajari. Pada tatap muka selama beberapa minggu,saya telah mengenalkan kepada anak tentang sistem pernapasan pada manusia dan hewan,serta sistem pencernaan pada manusia. Saya membantu mereka belajar dengan bantuan gambar-gambar,tayangan LCD,dan demonstrasi. Untuk mengukur kemampuan siswa pada penguasaan materi tersebut, saya akan mengadakan ulangan besok. Untuk melihat soal ulangan tersebut, anda dapat mengklik link berikut ini.
Melatih Keberanian Siswa dengan Presentasi
Seusai mengajar sembari santai sejenak, saya ingin merefleksi pembelajaran yang telah saya lakukan kemarin.
Seperti yang telah saya rencanakan, saya membuat lembar kerja kelompok IPS untuk anak-anak dan meminta mereka berdiskusi tentang kerajaan Hindu,Budha,Islam, beserta peninggalan sejarahnya. Luar biasa,mereka dapat menuangkan hasil diskusi dalam format yang telah saya buat dengan lengkap.
Setelah berdiskusi, saya meminta mereka untuk menyajikan hasil diskusinya di depan kelas. Kelompok lain saya minta untuk menanggapi dengan memberikan informasi dan komentar. Saya merasa diskusi kelompok dan presentasi cukup efektif untuk melatih keberanian dan rasa percaya diri anak, membuat mereka terampil berkomunikasi dengan orang lain, dan menemukan pengetahuan baru secara mandiri.
Saat Ayahku Menjadi Guru di Papua
Sore hari saat santai,saya meluangkan waktu untuk membuka-buka album foto lama. Saya temukan gambar di atas, yaitu foto ayah saat menjadi guru di Papua pada tahun 1989. Foto di atas memang telah rusak sebagiannya,namun masih tampak jelas untuk dilihat.
Menulis Laporan Kunjungan
Beberapa hari yang lalu saat pelajaran Bahasa Indonesia pada materi menulis laporan kunjungan, saya menugaskan anak-anak untuk mengunjungi perpustakaan. Kunjungan tersebut saya beri waktu kira-kira 20 menit. Nama perpustakaaan di sekolah kami adalah perpustakaan Lintang. Saya sengaja memilih perpustakaan sebagai tujuan kunjungan anak-anak dengan pertimbangan dekat lokasinya dan tidak memerlukan waktu lama untuk melakukan pengamatan atau wawancara kepada petugas yang berada di sana.
Puasnya Bermandi Air di Owabong
Setahun yang lalu, sekolah kami mengadakan wisata ke Purbalingga.Kunjungan terakhir kami adalah di Owabong,wisata air dan kolam renang lengkap dengan zona permainannya.
Saya pun memberanikan diri untuk ikut meluncur dari ketinggian bersama anak-anak,lalu menceburkan diri di kolam renangnya. Sore yang ceria dan menyegarkan, bisa bermandi-mandi sepuasnya sekaligus mencoba tantangan baru. Saya mengikuti anak-anak menjelajahi kedalaman kolam mulai dari yang 1 meter hingga 3 meteran. Saya tidak pandai berenang,bahkan murid saya lebih pandai menari-nari di atas air dengan berbagai gaya. Suatu saat bila ada kesempatan rasanya ingin mencoba kembali petualangan air di Owabong.
Meningkatkan Pemahaman Siswa dalam Pembelajaran IPS Melalui Diskusi Kelompok
Pada materi awal IPS di kelas V, sejarah kerajaan Hindu,Budha,dan Islam beserta peninggalan sejarahnya adalah fokus yang dibahas. Pada pertemuan yang lalu dengan anak-anak,saya telah menyampaikan materi tersebut dengan ceramah bervariasi. Variasi itu saya lakukan dengan tanya jawab,menunjukkan peta kerajaan Hindu,Budha,dan Islam,mempertontonkan gambar-gambar peninggalan sejarah dengan LCD,dan mengaitkan peninggalan sejarah tersebut dengan peninggalan sejarah yang ada di sekitar tempat tinggal.
Format Daftar Nominatif Pendidik dan Tenaga Kependidikan
Pekerjaan pemutakhiran data NUPTK Padamu Negeri telah selesai. Kini saatnya beranjak ke pekerjaan lain yang menanti. Tadi saya menerima format daftar nominatif pendidik dan tenaga kependidikan yang harus diisi untuk keperluan pendataan pada bulan September ini. Pada postingan kali ini saya ingin mengunggah format yang saya peroleh dari dinas pendidikan dan kebudayan Kabupaten Purworejo, semoga bermanfaat bagi sahabat guru yang memerlukannya. Format seperti ini hampir setiap tahun dibuat,agar data pendidik dan tenaga kependidikan di kabupaten selalu terupdate. Dari,sekolah,kami akan mengirimnya dalam bentuk print out dan soft copy ke UPT P dan K Kecamatan,selanjutnya akan dikirim ke TKNK Dikdas kabupaten. Format ini sengaja saya unggah ke drive saya agar sewaktu-waktu mudah menemukannya apabila diperlukan untuk keperluan pendataan. Berikut ini link yang dapat anda klik untuk mendownload format daftar nominatif NUPTK.
Waktu di Kyai Langgeng
Di sela waktu istirahat pertama, saya membuka-buka file sambil memanfaatkan hotspot di sekolah saya. Gambar di samping mengingatkan saya pada waktu 3 bulan yang lalu saat mengunjungi taman Kyai Langgeng di Magelang. Bila anda berkesempatan mengajak putra-putri anda, bawalah pakaian renang karena di taman Kyai Langgeng ada kolam renang untuk anak-anak dan keluarga. Berenang sangat bermanfaat untuk kesehatan putra-putri anda, melatih keberanian,rasa percaya diri,dan kebugaran fisik.
Berenanglah bersama putra-putri anda untuk menjalin kedekatan dan keceriaan di bawah pancaran matahari pagi dan segarnya air di kolam pemandian sembari memandang sekitar kolam yang diliputi kehijauan.
Bel telah berbunyi,saatnya masuk kelas, selamat mencoba petualangan air bersama putra-putri anda bila anada berkesempatan ke Kyai Langgeng suatu hari nanti. Salam semangat !
Memahami Kebutuhan Anak pada Masa Sekolah
Melihat anak-anak tumbuh dengan sehat dan ceria adalah dambaan bagi setiap orang tua dan pendidik. Sebagai guru,saya setiap hari melakukan pengamatan terhadap anak didik saya. Anak yang sudah siap belajar dari rumah baik secara fisik maupun mental,akan berbeda dengan anak yang belum siap 100 % atau ada sesuatu yang kurang saat ia berangkat dari rumah.
Melalui postingan berikut,mari kita pahami apa saja kebutuhan anak agar ia merasa siap untuk menjalani hari-harinya di sekolah maupun di lingkungan yang melibatkan interaksinya dengan orang lain.
Melalui postingan berikut,mari kita pahami apa saja kebutuhan anak agar ia merasa siap untuk menjalani hari-harinya di sekolah maupun di lingkungan yang melibatkan interaksinya dengan orang lain.
Rolade Daun Singkong
Rolade daun singkong merupakan makanan yang sudah tidak asing lagi bagi kita. Rasanya yang gurih dengan paduan tahu dan daun singkong membuat kita tidak bosan menikmatinya.
Pada postingan kali ini,saya ingin berbagi cara untuk membuat rolade daun singkong. Rolade cocok disajikan dalam acara-acara resmi maupun acara keluarga. Kandungan gizinya juga kompleks sehingga cocok pula dijadikan lauk untuk makan nasi hangat. Rolade dengan cabai rawit juga dapat menjadi pilihan bagi anda yang suka pedas.
Pada postingan kali ini,saya ingin berbagi cara untuk membuat rolade daun singkong. Rolade cocok disajikan dalam acara-acara resmi maupun acara keluarga. Kandungan gizinya juga kompleks sehingga cocok pula dijadikan lauk untuk makan nasi hangat. Rolade dengan cabai rawit juga dapat menjadi pilihan bagi anda yang suka pedas.
Active Learning dalam Pembelajaran IPS Sekolah Dasar
Sahabat guru,apa yang anda lakukan saat mengajar IPS ? Berceramah,berdiskusi,atau memberikan tugas, mungkin itu adalah sederet hal-hal yang biasa kita lakukan.
Pada postingan kali ini,saya ingin mengajak anda untuk memahami tentang belajar aktif atau active learning . Active learning adalah pendekatan belajar yang merujuk pada proses aktif seseorang dalam belajar,atau dapat juga berarti aktif belajar dengan caranya sendiri.
Untuk mulai menggunakan teknik belajar aktif dalam pengajaran IPS di dalam kelas,ada 2 hal pemting yang harus dilakukan guru :
Pada postingan kali ini,saya ingin mengajak anda untuk memahami tentang belajar aktif atau active learning . Active learning adalah pendekatan belajar yang merujuk pada proses aktif seseorang dalam belajar,atau dapat juga berarti aktif belajar dengan caranya sendiri.
Untuk mulai menggunakan teknik belajar aktif dalam pengajaran IPS di dalam kelas,ada 2 hal pemting yang harus dilakukan guru :
Resep Kue Gabus
Mengikuti kegiatan pertemuan Ikatan Keluarga Pendidikan / IKP adalah rutinitas bulanan yang cukup menyenangkan. Selain bertemu dengan rekan-rekan wanita beberapa gugus beserta istri-istri rekan guru pria, saya merasa mendapatkan ilmu setiap mengikuti kegiatan tersebut. Kegiatan didahului dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya,Mars Darma Wanita,lalu pembacaan UUD 1945 dan teks Pancasila oleh ibu yang bertugas. Lalu ada kultum dan sambutan dari ibu pembina IKP yang memberikan beberapa informasi dari pertemuan darma wanita se-kecamatan.
Setelah sambutan,biasanya ibu-ibu dari sekolah yang bertugas mengadakan kegiatan atau memberikan materi yang bermanfaat bagi hadirin. Tadi, saya mendapatkan resep untuk membuat kue gabus atau widaran. Yang memberikan resep adalah ibu Sumarni,meski tidak praktek, penyampaiannya cukup jelas sehingga membuat saya ingin mencoba resep ini suatu saat bila saya ada waktu luang.
Resep Singkong Bacem Bumbu Goreng
Mungkin baru kali ini anda mendengar istilah "singkong bacem". Singkong bacem termasuk salah satu menu favorit keluarga saya. Jika anda bosan dengan singkong goreng,singkong rebus,gethuk,ceriping, anda boleh mencoba resep yang satu ini. Rasanya nikmat,cocok disajikan di saat hangat ataupun dingin. Dapat dinikmati untuk pelengkap santai bersama keluarga.
Bahan-bahan yang diperlukan adalah sebagai berikut :
- 500 gram singkong,kupas kulitnya,potong-potong
- 4 siung bawang putih ukuran sedang
- 2 siung bawang merah ukuran sedang
- 2 sendok teh ketumbar
- 1 sendok makan garam
- 100 gram gula jawa,sisir halus
- 1 lembar daun salam
- 3 sendok makan minyak goreng
- 500 ml air
Pembelajaran Menulis Karangan pada Siswa Kelas V SD
Menulis merupakan salah satu keterampilan berbahasa yang penting untuk dikuasai anak. Dengan menulis, anak akan terlatih untuk menuangkan gagasan,perasaan,dan pengalamannya secara runtut.
Menulis juga dapat membantu anak untuk mengekspresikan dirinya. Mungkin ada beberapa anak yang merasa kesulitan untuk menyampaikan gagasan ketika berbicara,namun sangat lancar apabila menyampaikan gagasan lewat tulisan. Adapula anak yang lancar dalam menyampaikan gagasan lewat lisan namun kesulitan untuk menulis. Situasi tersebut banyak kita jumpai di kelas. Tugas kita sebagai guru adalah membantu siswa untuk mengoptimalkan kemampuan berbahasa lisan maupun tulis,agar kemampuan tersebut dimiliki anak dan membantu mereka untuk berkomunikasi secara optimal.
Saya mempunyai rencana skenario pembelajaran sebagai berikut untuk membelajarkan menulis karangan di kelas saya besok pagi :
Bakwan Jagung Cabai Merah
Sahabat blog, pada kesempatan kali ini saya ingin berbagi resep favorit keluarga saya,yaitu bakwan jagung.
Menu yang satu ini jadi rebutan bila disajikan dalam keadaan hangat beserta secangkir teh atau kopi. Membuatnya cukup mudah dan praktis. Saya menamakannya bakwan jagung cabai merah,karena saya mencampurkan sedikit potongan cabai merah pada adonan bakwan ini. Untuk menyantapnya tidak perlu lalapan karena sudah terasa pedas.
Model-Model Pembelajaran
Beberapa bulan yang lalu,saya berkesempatan untuk menyampaikan materi model-model pembelajaran pada forum KKG. Dalam kapasitas saya yang masih belajar, tentu saja saya menyadur bahan presentasi dari berbagai sumber. Berbicara di depan rekan-rekan guru yang rata-rata sudah senior, saya merasa sedikit canggung tetapi saya bertekad untuk belajar bersama mereka. Bahan presentasi singkat itu dapat sahabat lihat pada link di bawah ini.
Soal UTS IPA Kelas 3
Bulan Oktober dalam kalender pendidikan khususnya di provinsi Jawa Tengah, memuat jadwal ulangan tengah semester. Di gugus saya, soal-soal disusun mandiri oleh guru-guru di SD imbas yang tergabung dalam KKG. Setiap sekolah mendapat bagian untuk membuat soal ulangan tengah semester 1 mata pelajaran dari kelas 1 sampai kelas 6.
Pada kesempatan kali ini,saya ingin memposting soal ulangan tengah semester untuk kelas 3 semester 1. Tentu saja,soal ini bukanlah soal yang saya ambil dari gugus saya,melainkan soal yang saya ambil dari file pribadi saya. Soal yang saya sajikan berikut ini hanya contoh saja, adapun pengembangannya dapat dilakukan oleh guru kelas masing-masing.
Klik pada link berikut ini untuk download Soal UTS IPA Kleas 3.
Soal Ulangan Tengah Semester 1 Kelas II
Dapat menulis dan berbagi di dunia maya adalah hal yang menyenangkan. Seorang guru SD yang baru mulai nge-blog seperti saya terkadang bingung mau posting apa. Tetapi setelah mempunyai blog ini,saya seperti mempunyai sebuah rumah yang lain, yang tak jauh dari dunia nyata. Karena apa yang saya posting adalah hal-hal yang saya miliki sebagai guru SD, yang saya rasa bermanfaat untuk dibagikan kepada sahabat guru di mana pun berada.
Pada kesempatan kali ini sembari melepas lelah saya ingin posting soal Ulangan Tengah Semester untuk kelas II semester 1.
Pada kesempatan kali ini sembari melepas lelah saya ingin posting soal Ulangan Tengah Semester untuk kelas II semester 1.
Suatu Ketika
Pada suatu ketika
seorang teman tak lagi seperti di saat datang
saat angin berubah arah,
saat daun-daun menjadi serpihan yang terserak.
aku tak bisa melihatmu seperti temanku
waktu dulu.
seorang teman tak lagi seperti di saat datang
saat angin berubah arah,
saat daun-daun menjadi serpihan yang terserak.
aku tak bisa melihatmu seperti temanku
waktu dulu.
Jelang Tengah Semester
Sebulan lagi,pada pertengahan bulan Oktober,biasanya kita memasuki masa tengah semester. Bagi anak-anak Sekolah Dasar, saat tengah semester dapat diisi dengan kegiatan yang menyenangkan. Tentu saja hal tersebut dilakukan setelah Ulangan Tengah Semester yang telah dijadwalkan pelaksanaannya.
Setelah Ulangan Tengah Semester, terdapat jeda waktu kurang lebih 3 hari yang dapat kita gunakan untuk :
- Kegiatan Classmeeting, berupa perlombaan olahraga dan seni antarkelas
- Kegiatan kerja bakti untuk kebersihan lingkungan sekolah
- Kegiatan refreshing di sekitar sekolah, dapat dilakukan dengan jalan santai mengitari desa atau bersepeda santai
- Kegiatan study tour ke tempat-tempat wisata
Subscribe to:
Posts (Atom)